oleh

Pemda Halteng Tindak Tegas Pasca Penertiban, Fokus Tancap Gas Bangun WTP untuk Rakyat

banner 468x60

DETEKSI MALUT NEWS — Pemerintah Daerah Halmahera Tengah bergerak cepat dan tegas usai operasi penertiban bahu jalan dan aliran sungai di kawasan industri lingkar tambang Kobe. Tidak hanya menertibkan, Pemda langsung tancap gas melanjutkan pembangunan strategis yang menyentuh langsung kebutuhan rakyat (air bersih).

Kunker usai lakukan penertiban bahu jalan

Hari ini, Jumat (18/4/2025) Bupati Halmahera Tengah didampingi Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, Kadis PUPR, Kadis Perkim, Kepala PDAM, dan para tenaga teknis turun langsung ke lokasi pembangunan Water Treatment Plant (WTP) di Kali Fidi desa persiapan Ake Ici. Diskusi intens dilakukan di lapangan bersama para pekerja pembangunan untuk mempercepat penyelesaian proyek vital tersebut.

banner 336x280

“Tidak ada waktu santai. Setelah penertiban, kita lanjut kerja. WTP ini harus segera selesai dan bisa dinikmati oleh masyarakat. Ini bukan janji, ini komitmen,” tegas Bupati dalam pernyataannya di lokasi.

Langkah tegas dan cepat ini menunjukkan bahwa Pemda Halteng tak hanya menegakkan aturan, tapi juga hadir memberi solusi nyata. Pembangunan WTP ini menjadi bukti bahwa pelayanan dasar seperti air bersih adalah prioritas utama dalam tata kelola wilayah industri yang berkeadilan. (Tim/Odhe)

banner 336x280

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *